icon

LensaDaily.com

Kategori Berita

Cabang Berita

Pilih Tema:

Lainnya

Dilantik Presiden Prabowo, Rico Waas dan Zakiyuddin Harahap Resmi Menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan 2025-2030

LensaDaily - Presiden Prabowo Subianto melantik pasangan Wali Kota dan Wali Kota Medan Periode 2025-2030, Rico Tri Putra Bayu Waas dan H. Zakiyuddin, Kamis (20/2/2025) di Istana Merdeka. Pasangan ini dilantik bersama dengan 959 kepala daerah beserta wakil lainnya, termasuk Bobby Nasution dan H. Surya yang menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut. Pelantikan  serentak yang pertama kali dalam sejarah Indonesia diawali kirab dari Monas menuju Istana Merdeka. Rico Waas dan Zakiyuddin mengikuti kirab dengan khidmat mengikuti seluruh rangkaian pelantikan ini. Bersama dengan para kepala daerah dari berbagai provinsi dan kabupaten/kota di Indonesia, Rico Waas dan Zakiyuddin berbaris di bawah tenda pelantikan di halaman tengah Istana.Prosesi pelantikan diawali dengan menyanyikan lagu Kebangsaan "Indonesia Raya" yang dilanjutkan dengan pembacaan Keputusan Presiden (untuk gubernur dan wakil gubernur) atau Keputusan Menteri (untuk bupati, wakil bupati, wali kota, dan wakil wali kota).Setelah itu, Presiden Prabowo Subianto pun memimpin pengambilan sumpah/janji jabatan. Rico Waas dan Zakiyuddin dengan mengucapkan sumpah dengan penuh kesungguhan. Kemudian dilakukan penandatanganan berita acara pengucapan sumpah/janji jabatan yang dirangkai dengan pemasangan tanda pangkat jabatan, penyematan tanda jabatan serta penyerahan Keputusan Presiden/Keputusan Menteri.Dalam arahannya, Presiden Prabowo Subianto mengatakan pelantikan kepala daerah ini sangatlah bersejarah karena untuk pertama kalinya digelar secara serentak. "Saudara-saudara, saya kira ini adalah momen bersejarah pertama kali negara kita melantik 33 gubernur, 33 wakil gubernur, 363 bupati, 362 wakil bupati, 85 walikota, 85 wakil walikota dengan total 961 kepala daerah dari 481 daerah dilantik serentak di Istana Merdeka oleh kepala negara," kata Prabwo seraya menambahkan, pelantikan kepala daerah ini menunjukkan Indonesia bangsa yang besar dan  memiliki demokrasi yang hidup.Dalam pelantikan yang turut dihadiri antara lain oleh Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, pimpinan DPR dan MPR, pimpinan lembaga tinggi negara, serta segenap ketua umum parpol itu, Kepala Negara mengingatkan para kepala daerah adalah abdi rakyat dan harus bekerja demi rakyat."Saudara dipilih, saudara adalah pelayan rakyat, saudara adalah abdi rakyat, saudara harus membela kepentingan rakyat, saudara harus menjaga kepentingan rakyat kita, saudara harus berjuang untuk perbaikan hidup mereka. Itu adalah tugas kita. Itu adalah tugas kita," tegas Presiden Prabowo Subianto.(Jakarta)

20 Februari 2025

Resmi Dilantik, Bobby Nasution Jadi Gubernur Termuda se-Indonesia

LensaDaily - 481 kepala daerah bersama wakilnya resmi dilantik Presiden Prabowo Subianto, Kamis (20/2/2025).Salah satu kepala daerah yang dilantik adalah Gubernur Sumatera Utara (Sumut) M Bobby Afif Nasution. Dimana, Bobby Nasution menjadi gubernur termuda se-Indonesia.Bobby Afif Nasution dilantik menjadi Gubernur Sumut periode 2025-2030 pada usia 33 tahun 7 bulan.Sementara, Wakilnya Surya berusia 69 tahun delapan bulan, yang sebelumnya menjabat sebagai Bupati Kabupaten Asahan."Mudah-mudahan dengan dilabeli seperti itu Saya jadi tambah semangat bekerjanya," kata Bobby, sebelum pelantikan saat ditanya wartawan.Ada yang berbeda dari pelantikan Kepala Daerah sebelum-sebelumnya, 481 Kepala Daerah (961 orang bersama wakilnya) dari Pilkada Serentak 2024) terlebih dahulu berkumpul di Monumen Nasional, sebelum prosesi pelantikan di halaman tengah Istana Negara, Jalan Veteran, Jakarta.Wakil Menteri Dalam Negeri, Bima Arya, mengatakan semangat ini baru pertama kalinya dalam sejarah."Semangat kebersamaan sangat terlihat di sini, Pilkadanya sama-sama jalan serentak, pemerintahannya berjalan sama-sama sehingga itu akan mempermudahkan koordinasi," kata Bima Arya, usai prosesi pelantikan.Bobby Afif Nasution hadir di Monas didampingi istrinya Kahiyang Ayu dan ketiga anaknya, sedangkan Wakilnya, Surya juga datang bersama keluarganya termasuk istrinya Titiek Sugiharti. Mereka bersama kepala daerah lainnya kemudian berjalan kalau dari Monas diiringi drumband menuju Istana Negara.Menjadi pucuk pimpinan di Sumatera Utara, M. Bobby Afif Nasution dan Surya memiliki 5 visi dan misi utama.Kelima visi dan misi utama mereka tersebut antara lain meningkatkan SDM, menjaga stabilitas makro ekonomi, meningkatkan tata kelola pemerintah, mengembangkan dan menata infrastruktur, dan memperkuat ketahanan nasional.Usai prosesi pelantikan, seluruh Kepala Daerah akan mengikuti retreat dan pembekalan di Akademi Militer Magelang. Retreat dan pembekalan di Akademi Militer akan berlangsung selama delapan hari dari 21-28 Februari 2025.Upacara pelantikan dihadiri Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, Kapolri Listyo Sigit Prabowo, Panglima TNI Agus Subianto, dan Menteri dalam Negeri Tito Karnavian. Hadir juga Wakil Ketua DPR RI Suami Dasar Ahmad, Menteri Kabinet Merah Putih, Ketua DPRD se-Indonesia dan tamu kehormatan lainnya. (*)(Jakarta)

20 Februari 2025

Ribuan Petugas Gabungan Amankan Pelantikan Ratusan Kepala Daerah oleh Presiden Prabowo

LensaDaily - Polda Metro Jaya suapkan 2.802 personel gabungan guna pengamanan sepanjang pelantikan ratusan kepala daerah oleh Presiden RI Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan, Kamis (20/2). â€śPersonel pengamanan total 2.802 personel,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi dalam keterangan tertulisnya, dikutip dari lensaberitajakarta.com.Ade Ary menjelaskan bahwa pengamanan dari ribuan personel tersebut terdiri dari unsur TNI-Polri, Pemprov DKI Jakarta, serta pemangku kepentingan lainnya.Ada 2.052 personel berasal dari Polda Metro Jaya, 150 personel dari Polres Metro Jakarta Pusat, dan 600 personel gabungan TNI serta Pemprov DKI Jakarta.“Pengamanan dilakukan secara terpadu dengan mengedepankan upaya preemtif, preventif, serta penegakan hukum guna menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif,” jelasnya.Tidak hanya pengamanan, polisi juga menerapkan rekayasa lalu lintas secara situasional. Hal ini disesuaikan dengan perkembangan situasi di lapangan untuk menghindari kepadatan di sekitar lokasi pelantikan.“Masyarakat diharapkan menghindari lokasi pelantikan dan mencari jalur alternatif guna mengurangi kepadatan lalu lintas,” imbau Ade Ary.Sebanyak 481 kepala daerah terpilih dalam Pilkada serentak 2024 akan dilantik langsung oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan Jakarta. Mereka yang dilantik merupakan kepala daerah yang tidak menghadapi gugatan di Mahkamah Konstitusi atau telah lolos dari pembebasan hukum.Setelah pelantikan, para kepala daerah diadakan mengikuti kegiatan retret di Akademi Militer (Akmil) Magelang pada Jumat (21/2).***(Jakarta)

20 Februari 2025

Gubernur Sumut Terpilih, Bobby Nasution Resmi Bergabung dengan Partai Gerindra

LensaDaily - Gubernur Sumatera Utara terpilih, Bobby Nasution mengungkapkan bahwa dirinya telah diberikan Kartu Tanda Anggota (KTA) Gerindra dan diberikan secara simbolis oleh Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Presiden RI, Prabowo Subianto.Hal ini diucapkan Bobby Nasutiom saat usai menjalani pemeriksaan kesehatan di Kemendagri, Minggu (16/2/25)."Ya, KTA-nya kemarin sudah secara simbolis diberikan Bapak Ketua Umum, yang diberikan kepada kami gubernur-gubernur terpilih kemarin," kata Bobby, dikutip dari lensaberitajakarta.com.Meskipun sudah resmi menjadi anggota Gerindra, namun Bobby tidak menjelaskan apakah akan mendapat posisi dalam struktur partai. Tetapi, dirinya menegaskan bahwa Prabowo memberi pesan khusus kepadanya."Bapak Ketua Umum sekaligus Bapak Presiden itu (berpesan) untuk bekerja melayani masyarakat," kata Bobby.Diketahui, Bobby Nasution merupakan menantu Presiden RI ke-7, Joko Widodo (Jokowi). Bobby sempat menjadi kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), sebelum bergabung dengan Gerindra.Keputusan Bobby untuk berpindah partai saat mencalonkan diri pada pemilihan Gubernur Sumut sempat menjadi perhatian publik, mengingat sebelumnya ia memenangkan pemilihan Walikota Medan lewat koalisi PDIP dan sejumlah partai lainnya.Diprediksi, dengan bergabungnya Bobby Nasution ke Partai Gerindra dinilai memperkuat posisi politik partai tersebut, terutama di Sumatera Utara. Hal ini juga menandai perubahan peta politik menjelang pelantikan kepala daerah terpilih pada 20 Februari 2025.***(Jakarta)

16 Februari 2025

Jelang Pelantikan Serentak, Kepala Daerah Terpilih Jalani Pemeriksaan Kesehatan

LensaDaily - Sebelum dilaksanakannya pelantikan kepala daerah serentak pada 20 Februari 2025, terlebih dahulu sebanyak 239 kepala daerah terpilih hasil Pilkada 2024 menjalani pemeriksaan kesehatan di Kantor Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Jakarta Pusat, Minggu (16/2).Dikutip dari lensaberitajakarta.com, terlihat sejumlah kepala daerah mulai berdatangan sejak pukul 08.00 WIB dan langsung melakukan registrasi. Terdapat enam meja registrasi yang dikelompokkan berdasarkan wilayah, dan pemeriksaan dibagi dalam tiga sesi.Untuk sesi pertama berlangsung pukul 08.00–10.00 WIB, sesi kedua pukul 10.00–12.00 WIB, dan sesi terakhir pukul 13.00–15.00 WIB.Sementara, 242 kepala daerah lainnya akan  dilakukan pemeriksaan kesehatan pada Senin (17/2). Total 481 kepala daerah dan wakil akan mengikuti pemeriksaan selama dua hari.Pantauan awak media, sejumlah kepala daerah yang hadir dalam sesi pertama antara lain Bupati Pakpak Bharat terpilih Franc Bernhard Tumanggor, Bupati dan Wabup Karo terpilih Antonius Ginting dan Komando Tarigan, serta Bupati dan Wabup Nias terpilih Sokhiatulu Laila dan Yusuf Nache.Selain itu, sejumlah gubernur terpilih juga tampak hadir, termasuk Gubernur Sumatera Selatan terpilih Herman Deru dan Gubernur Jambi terpilih Al Haris."Alhamdulillah, yang penting hari ini adalah Bupati, Wali Kota se-Sumatera Selatan dan wakilnya yang terpilih semua terdata hadir di sini. Saya sebagai gubernur terpilih bangga dengan kedisiplinan dari bupati dan wali kota terpilih beserta wakilnya ini," ujar Herman Deru.Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih yang HadirPada hari pertama, pemeriksaan kesehatan juga diikuti oleh beberapa pasangan gubernur dan wakil gubernur terpilih, di antaranya:Gubernur-Wakil Gubernur Sumatera Utara: Bobby Nasution-SuryaGubernur-Wakil Gubernur Jakarta: Pramono Anung-Rano KarnoGubernur-Wakil Gubernur Jawa Tengah: Ahmad Luthfi-Taj YasinNantinya, selain pemeriksaan kesehatan, seluruh kepala daerah dan wakilnya diwajibkan mengikuti gladi kotor pelantikan pada 18 Februari 2025 pukul 07.00 WIB. Kemudian, gladi bersih akan dilaksanakan  19 Februari 2025 pukul 07.00 WIB di Istana Negara, Jakarta.****(Jakarta)

16 Februari 2025